Juara 1 Video Ucapan HUT RI Ke-78 Tahun 2023
Admin SMP N 1 Salatiga
Alhamdulillah, dua tahun berturut-turut SMP Negeri 1 Salatiga memperoleh Juara 1 tingkat kota Salatiga dalam ajang lomba membuat video ucapan HUT RI. Lomba kali ini bertemakan cagar budaya di kota Salatiga. Persaingan ketat dengan peserta yang lain tidak membuat SMP Negeri 1 Salatiga tergoyahkan. TIM Kreatif yang solid yang bekerjasama dengan peserta didik mampu membuktikan bahwa SMP Negeri 1 Salatiga memiliki kemampuan yang baik selain perihal akademis.
Semoga dengan keberhasilan ini menjadikan inspirasi bagi masyarakat Kota Salatiga pada umumnya dan peserta didik beserta guru dan karyawan dalam lingkungan SMP Negeri 1 Salatiga pada khususnya.
Penulis : F. Denie Wahana, S.Kom.

